Menu

Mode Gelap

News · 20 Okt 2022 19:16 WIB ·

PELAKU PEMBUANG BAYI DI TOILET DISPENDIKPORA TULUNGAGUNG MASIH DIBAWAH 17 TAHUN


 Polisi lakukan olah TKP di tempat pembuangan bayi, Foto: Istimewa Perbesar

Polisi lakukan olah TKP di tempat pembuangan bayi, Foto: Istimewa

Tulungagung – Radio Perkasa, Satreskrim Polres Tulungagung mengamankan seorang perempuan yang diduga menjadi pelaku pembuang bayi di toilet Dispendikpora Tulungagung. Terduga pelaku usianya dibawah 17 tahun.

Kasi Humas Polres Tulungagung – Iptu Mohammad Anshori mengatakan, pasca penemuan jenazah bayi di dalam toilet Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung Rabu kemarin, polisi langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan terduga pelaku pembuang bayi.

Iptu Anshori menjelaskan terduga sendiri merupakan seorang perempuan berusia dibawah 17 tahun. Polisi belum bisa memberikan detail seperti identitas maupun motif dari pelaku karena masih dalam proses pemeriksaan polisi Unit PPA Satreskrim Polres Tulungagung.

Sebelumnya diberitakan sesosok bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan meninggal dunia di toilet Dispendikpora Tulungagung sekitar jam 12 siang Rabu kemarin. Jenazah bayi itu ditemukan pertama kali oleh staf Dispendikpora berada di tempat penampungan air untuk WC. (Ay/Ry)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Maju Pilkada Dari Partai Lain, PDIP Tulungagung Ultimatum Mantan Kader Copot Baliho Terpasang Logo PDIP

2 September 2024 - 23:20 WIB

Sah! Susilowati Ketua DPC PDIP Dampingi Budi Setiyahadi Maju Pilkada Tulungagung Lewat PKB

29 Agustus 2024 - 06:35 WIB

Demokrat Beri Rekom Santoso Dan KH. Samsul Umam Maju Pilkada Tulungagung

27 Agustus 2024 - 16:44 WIB

Marsono – Abdullah Ali Munib Pimpin DPRD Tulungagung Masa Transisi

24 Agustus 2024 - 21:00 WIB

Polisi Buru Elf Merah Tabrak Pejalan Kaki Hingga Meninggal Di Tulungagung

24 Agustus 2024 - 20:33 WIB

Pemkab Tulungagung Berupaya Tekan Backlog Perumahan Lewat Perkim Expo 2024

23 Agustus 2024 - 10:44 WIB

Trending di Event