Menu

Mode Gelap

News · 2 Nov 2022 08:25 WIB ·

ABSEN SAAT PELANTIKAN, SATU ANGGOTA PANWASLU KECAMATAN DI TULUNGAGUNG DILANTIK SELASA KEMARIN


 Pelantikan salah satu anggota Panwaslu yang absen karena alami keguguran, Foto: Anggi Wahyu Perbesar

Pelantikan salah satu anggota Panwaslu yang absen karena alami keguguran, Foto: Anggi Wahyu

Tulungagung, Radio Perkasa – Satu anggota Panwaslu Kecamatan terpilih di Tulungagung dilantik Selasa Sore (01/11/2022), setelah sebelumnya harus absen saat pelantikan Panwaslu Kecamatan karena mengalami keguguran.

Ketua Bawaslu Tulungagung Fayakun mengatakan pihaknya resmi melantik satu anggota Panwaslu Kecamatan Sumbergempol pada Selasa Sore (01/11/2022) di Kantor Bawaslu, setelah sebelumnya tidak mengikuti proses pelantikan bersama 56 anggota panwaslu kecamatan karena mengalami keguguran.

Fayakun menyebut proses pelantikan dilakukan setelah kondisi kesehatan dari yang bersangkutan sudah sehat hari ini. Menurut Fayakun setelah dilantik, satu anggota Panwaslu Kecamatan Sumbergempol ini akan secara langsung bekerja sesuai dengan tupoksi untuk melakukan pengawasan tahapan pemilu di tingkat kecamatan.

Sebelumnya, Puluhan anggota Panwaslu Kecamatan resmi dilantik menjadi anggota panwaslu Kecamatan pada Kamis 27 Oktober 2022. (Ry/Aw)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Silaturrahmi ke Pendodo Tulungagung: Ketua MUI Tetap Kritis Atas Kebijakan yang Tak Sesuai Aturan

20 September 2023 - 14:25 WIB

Mudahkan Layanan Pada Masyarakat, RSUD dr. Iskak Luncurkan Elektronik Rekam Medik

20 September 2023 - 10:06 WIB

Disnakertrans Tulungagung Pastikan Bantuan Pemulangan PMI Asal Kaliwungu Ngunut dari Malaysia

14 September 2023 - 11:43 WIB

Proyek Fisik Belum Selesai, Serapan Anggaran Kabupaten Blitar Baru 54 Persen

14 September 2023 - 11:24 WIB

Salurkan Bansos DBHCHT untuk 2 bulan, Dinsos Tulungagung kucurkan  Rp. 3,68 Miliar.

13 September 2023 - 09:34 WIB

Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar Bentuk Satgas Pencegahan Kekerasan dan Bullying di Sekolah

12 September 2023 - 12:23 WIB

Trending di News