Menu

Mode Gelap

News · 17 Jul 2023 17:06 WIB ·

Hari Pertama MPLS: Sekolah SMP Dilarang Melakukan Perploncoan


 Ilustrasi hari pertama masuk sekolah (VOI) Perbesar

Ilustrasi hari pertama masuk sekolah (VOI)

Tulungagung – Kabid Pembinaan SMP Dinas Pendidikan Tulungagung, Suprayitno, memastikan bahwa pada pelaksanaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), tidak diperbolehkan adanya perploncoan terhadap siswa kelas 7 SMP.

Menurut Suprayitno, pihaknya telah memberikan petunjuk teknis pelaksanaan MPLS kepada seluruh lembaga sekolah sebagai panduan yang harus dipatuhi. Jika terdapat lembaga sekolah yang nekat melanggar aturan dan melakukan perploncoan, pihaknya akan menindak tegas.

MPLS yang berlangsung selama 3 hari bertujuan untuk memperkenalkan lingkungan belajar di sekolah masing-masing, memperkuat karakter positif siswa baru, dan meningkatkan motivasi belajar bagi para siswa.

Sementara itu, pada MPLS hari pertama yang diadakan di SMPN 1 Tulungagung, kegiatan diisi dengan pengenalan lingkungan sekolah dan sosialisasi oleh Kejaksaan Negeri Tulungagung. (Anggi/Rio)

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pelatihan Otomotif Menyenangkan, Mampu Tingkatkan Keterampilan Service Sepeda Motor

5 Oktober 2024 - 10:24 WIB

Beredar Video PPDI Tulungagung Dukung Paslon GABAH

27 September 2024 - 12:59 WIB

PDIP Tulungagung Panasi Mesin Pemenangan Risma-Gus Hans dan Maryoto-Didik

24 September 2024 - 23:29 WIB

KPU Tulungagung Tetapkan Nomor Urut Bupati Dan Wakil Bupati, Berikut Urutanya

24 September 2024 - 00:25 WIB

Hari kelima, Tim SAR Gabungan Belum Temukan Remaja Terseret Ombak Di Pantai Dlodo Tulungagung

21 September 2024 - 16:22 WIB

Maju Pilkada Dari Partai Lain, PDIP Tulungagung Ultimatum Mantan Kader Copot Baliho Terpasang Logo PDIP

2 September 2024 - 23:20 WIB

Trending di News