Tulungagung –DPC PDIP Kabupaten Blitar membenarkan Bupati Rijanto tetap mengikuti kegiatan Retret kepala daerah Di Magelang, Meskipun ada instruksi penundaan dari Ketua Umum PDIP.
Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Blitar Supriadi membenarkan keikutsertaan Bupati Blitar Rijanto dalam Retret kepala daerah di Magelang, Setelah beredarnya sejumlah foto Rijanto memakai seragam kegiatan Retret.
Menurut Supriadi, Memang ada intruksi dari Ketua Umum PDIP Megawati agar seluruh kadernya yang menjadi kepala daerah untuk menunda keikutsertaan Retret, Namun situasi ini diakuinya sulit, Karena kegiatan ini juga perintah dari presiden.
Pihaknya memahami perasaan dilematis Rijanto sebagai Bupati terlantik yang harus mematuhi intruksi Presiden, Namun di sisi lain sebagai ketua DPC PDIP, Rijanto juga harus mengikuti intruksi partai. Supriadi menunggu intruksi lanjutan dari DPP terkait hal ini.
Sementara itu, Sejumlah pejabat di lingkup pemkab Blitar belum bisa memberikan keterangan tentang situasi ini.
Hingga berita ini dibuat, Bupati Blitar Rijanto belum bisa dikonfirmasi terkait keikutsertaannya dalam Retret di magelang. Sebelum muncul surat edaran dari Ketua Umum PDIP, Rijanto dijadwalkan mengikuti Retret mulai 21 hingga 28 Februari mendatang. (apr/agg)