Menu

Mode Gelap

News · 3 Mei 2023 12:08 WIB ·

Dua Desa Di Tulungagung Terserang Chikungunya


 Proses Fogging oleh Dinkes Tulungagung, Foto : Amir Fatah Perbesar

Proses Fogging oleh Dinkes Tulungagung, Foto : Amir Fatah

Pasca lebaran dua desa di Tulungagung terserang Chikungunya.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Tulungagung Didik Eka mengatakan, kasus Chikungunya ditemukan di dua desa masing-masing Desa Samir Ngunut dengan 13 kasus dan Desa Jatimulyo Kauman dengan 21 kasus.

Didik menduga, kasus Chikungunya ini disebabkan mobilisasi orang selama lebaran terutama pemudik yang pulang ke Tulungagung.

Selain itu curah hujan pada akhir April yang meningkat membuat nyamuk pembawa vektor Chikungunya bisa berkembang biak.

Dinkes sudah melakukan fogging di dua desa yang ditemukan kasus Chikungunya itu.

Didik berharap, selain fogging masyarakat dapat melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk dengan membersihkan titik-titik yang berpotensi menjadi sarang perkembangbiakan nyamuk.

Didik menambahkan, kasus Chikungunya mulai Januari sampai April 2023 sudah terjadi di lima desa dari dua kecamatan, di antaranya Desa Samir Gilang Ngunut dan Pulosari Kecamatan Ngunut serta Desa Jatimulyo Kecamatan Kauman.

 

Penulis : Amir Fatah, Editor : Rio
Artikel ini telah dibaca 28 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

8 Jabatan Kepala OPD di Pemkot Blitar Kosong Awal Tahun 2026

2 Januari 2026 - 17:09 WIB

Disnakertrans Tulungagung Terima 6 Aduan PHK, 2 Diantaranya Harus di Selesaikan di PHI

2 Januari 2026 - 13:16 WIB

Dinas PUPR Kota Blitar Usulkan 10 Miliar Rupiah Perbaiki Jalan dan Sudetan Tahun 2026

27 Desember 2025 - 11:13 WIB

Warga Tolak Pembangunan Gerai KDMP di Jarakan Tulungagung, Ini Alasannya

26 Desember 2025 - 19:41 WIB

Momen Nataru, Bulog Cabang Tulungagung Pastikan Harga Komoditi Pangan Stabil

24 Desember 2025 - 16:22 WIB

Lawan Keputusan Bupati Sekda Tri Hariadi Tak Hadiri Pelantikan Sebagai Kepala Disnakertrans Tulungagung

13 Desember 2025 - 08:04 WIB

Trending di News