Menu

Mode Gelap

News · 20 Jan 2026 16:20 WIB ·

Breaking News: Ratusan Siswa SMKN 3 Boyolangu Sakit Perut Setelah Menyantap Menu MBG


 Breaking News: Ratusan Siswa SMKN 3 Boyolangu Sakit Perut Setelah Menyantap Menu MBG Perbesar

Tulungagung – Ratusan siswa SMKN 3 Boyolangu Tulungagung mengeluh sakit perut maupun diare pagi tadi. setelah menyantap menu MBG senin 19 Januari 2026.

Waka Kesiswaan SMKN 3 Boyolangu Tulungagung, Yuga Hermawan mengatakan, data sementara dari UKS ada 123 siswa yang dilaporkan mengalami sakit perut maupun gejala diare, saat jam pembelajaran selasa pagi. Bahkan satu siswa di beberapa kelas terlambat mengikuti belajar mengajar karena banyak yang ke toilet dan UKS.

Sakit perut yang dialami siswa itu diduga kuat setelah menyantap menu MBG pada senin 19 Januari, karena ada guru yang mengalami gejala sama.

Setelah adanya dugaan itu, Yuga langsung menginformasikan ke seluruh grup kelas siswa untuk mendata kemungkinan adanya siswa lain mengalami gejala yang sama. Selain itu, diketahui banyak siswa izin tidak masuk sekolah karena mengalami sakit perut.

Disingung soal siswa yang dirawat di fasyankes, Yuga mengatakan sampai saat ini belum mendapat informasi adanya siswa yang dirawat.

Namun, pihaknya menindaklanjuti melalui wali murid untuk mencari informasi kemungkinan adanya siswa yang harus menjalani perawatan di fasyankes. Yuga menambahkan, akibat peristiwa itu pihak sekolah mengambil langkah untuk memulangkan siswa ke rumah/

Sementara Sekretaris Satgas MBG Tulungagung, Sony Welly Ahmadi mengatakan, tim satgas beserta kepolisian sudah mendatangi SPPG untuk mengambil sampel sisa makanan yang diduga penyebab sakit perut muapun diaere siswa SMKN 3 Boyolangu. Selanjutnya sampel akan diperiksa dilaboratorium untuk mengetahui penyebab diaere tersebut. (agg/agg)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Satgas MBG Lakukan Survey Epidemiologi ribuan Siswa SMKN 3 Boyolangu Setelah Munculnya Dugaan Keracunan MBG

21 Januari 2026 - 14:24 WIB

Komisi D DPRD Tulungagung Minta Perbaikan Trotoar dan Drainase di Kawasan Perkotaan Dipercepat Agar Lebih Indah

14 Januari 2026 - 16:42 WIB

Tersulut Api Cemburu, Seorang Pria Nekat Bakar Rumah Kekasihnya di Tulungagung

12 Januari 2026 - 13:32 WIB

Pilih Memakai Jasa Pihak Ketiga, Dishub Tulungagung Akhirnya Operasikan 11 Palang Pintu Perlintasan KA

7 Januari 2026 - 09:44 WIB

Viral Diduga Mesum Di Pos Polisi Kemuning, Beginin Tanggapan Polisi

7 Januari 2026 - 08:29 WIB

Terkena Tendangan Kungfu Pemain Lawan, Seorang Pemain Perseta 1970 Harus di Rawat di RSUD Bangkalan

6 Januari 2026 - 08:11 WIB

Trending di News