Menu

Mode Gelap

News · 5 Jul 2025 18:43 WIB ·

Bocah 6 Tahun Tenggelam di Sungai Lodagung Kabupate Blitar Ditemukan Tewas


 Foto ilustrasi sumber dari google.com Perbesar

Foto ilustrasi sumber dari google.com

Blitar – Jenazah anak berusia 6 tahun yang tenggelam di Sungai Lodagung Rejowinangun Jumat (4/6), ditemukan di Jimbe  siang tadi sekitar jam 14.00 WIB.

Jenazah korban berinisial AA warga desa plosorejo kademangan ini ditemukan siang tadi sekitar jam 14.00 WIB di wilayah Jimbe Kademangan hari kedua pencarian. Korban ditemukan pada radius 3 kilometer dari lokasi korban tenggelam.

Camat Kademangan Yudo Ismaryanto membenarkan penemuan jenazah bocah tersebut, setelah dilakukan pencarian sejak jumat (4/6) kemarin.

Yudo menyebut, tim SAR langsung mengevakuasi jenazah bocah berusia 6 tahun untuk proses visum oleh pihak kepolisian. Selanjutnya setelah visum usai, korban langsung diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Sebelumnya, AA bocah enam tahun asal Plosorejo dilaporkan tenggelam di sungai Lodagung Jumat (4/6) sore. Korban dan temannya saat itu bersepeda lalu bermain di tepi sungai Lodagung. Teman korban lalu menangis meminta tolong begitu mengetahui korban hanyut terbawa air ketika berusaha meraih sandal yang hanyut. (glo/agg)

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Satgas MBG Lakukan Survey Epidemiologi ribuan Siswa SMKN 3 Boyolangu Setelah Munculnya Dugaan Keracunan MBG

21 Januari 2026 - 14:24 WIB

Breaking News: Ratusan Siswa SMKN 3 Boyolangu Sakit Perut Setelah Menyantap Menu MBG

20 Januari 2026 - 16:20 WIB

Komisi D DPRD Tulungagung Minta Perbaikan Trotoar dan Drainase di Kawasan Perkotaan Dipercepat Agar Lebih Indah

14 Januari 2026 - 16:42 WIB

Tersulut Api Cemburu, Seorang Pria Nekat Bakar Rumah Kekasihnya di Tulungagung

12 Januari 2026 - 13:32 WIB

Pilih Memakai Jasa Pihak Ketiga, Dishub Tulungagung Akhirnya Operasikan 11 Palang Pintu Perlintasan KA

7 Januari 2026 - 09:44 WIB

Viral Diduga Mesum Di Pos Polisi Kemuning, Beginin Tanggapan Polisi

7 Januari 2026 - 08:29 WIB

Trending di News